Uji Coba Kereta Cepat Jakarta -Bandung Sudah Capai 350KM/Jam. Ridwan Kamil Siapkan Tiket Gratis Selama 3 Bulan

klikdestinasi.com
0



     Tampilan Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Tahap uji coba proyek Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung telah mengalami kemajuan dengan dicapaunya kecepatan optimal 354KM/Jam.
Dilansir dari akun Instagram Ridwan Kami (23/6/2023),menurut Ridwan Kamil  pengetesan KA Cepat Jakarta -Bandung KCJ yang dimulai dari Halim hanya memakan waktu sekitar 20 menit. 

Dalam kesempatan itu hadir juga Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan beberapa pejabat teras.

Proyek Kereta  Cepat Jakarta -Bandung  (KCJB) termasuk salah satu proyek strategis nasional dengan pembiayaan kerjasama dengan pemerintah China yang menelan total  investasi sebesar US 7,27 Milyar  setelah mengalami pembengkakan (Kompas 11,April 2023)

Terlepas dari itu keberadaan KCJB ini diharapkan  mampu mendorong mobilitas bagi pertumbuhan arus wisatawan khususnya Jawa Barat dan DKI Jakarta sehingga memberikan impact bagi pertumbuhan ekonomi.

Dalam konteks pariwisata 3A berupa aksesibilitas,amenitas dan atraksi, implementasi tersedianya infrastruktur tidak hanya dilihat dari  ketersediaannya sarana fisik namun juga kecepatan dan percepatan mobilitas wisatawan.

Meskipun KCJB ini hanya sampai stasiun Padalarang,yang kemudian bisa disambung denga KA reguler sampai Tegaluar,diharapkan ini dapat memberikan impact bagi pertumbuhan masyarakat sekitar.
Dalam kegiatan pengujian tempo hari,Ridwan Kamil memberikan kabar gembira bagi masyarakat yang ingin mencoba KCJB ini ada promo gratis selama 3 bulan yang berlaku tgl 18 Agustus 2023 hingga Oktober 2023.(*)










Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)